BOJONEGORO – Kapolsek Gayam AKP B Ady Tenggani,S.H memerintahkan anggota jaga melaksanakan pengamanan Upacara 17 Agustus 2023 dan pengaturan arus lalu lintas (lalin) dilaksanakan di depan Kantor MwcNU Kec. Gayam Kab. Bojonegoro, Kamis (17/08/2023).
Kegiatan tersebut bertujuan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti terjadi tawuran antar pelajar dan perguruan membuat acara tidak berjalan dengan lancar dan aman.
Dalam pengamanan tersebut, Kapolsek memerintahkan anggotanya untuk Pengamanan Upacara 17 Agustus dengan beranggotakan dari unsur 3 Pilar TNI POLRI, Satpol PP dan di Bantu Linmas serta Tokoh Masyarakat ,Kapolsek menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para peserta upacara dan kepada pemuda agar tidak mudah terpancing dengan adanya berita tentang perkelahian antar perguruan.
“Kami selalu memberikan pengamanan kepada setiap warga yang melaksanakan kegiatan Masyarakat yang sifatnya mengundang masa. Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dapat dicegah dengan kehadiran personil pengamanan sehingga situasi tetap aman dan kondusif,” tuturnya.
Ia juga menghimbau kepada warga agar tertib berkendara berlalulintas jangan sampai peserta terjadi kecelakaan pada saat pulang dari upacara dan juga tidak boleh berkonvoi sehingga mengganggu ketertiban berlalulintas. (Red)