BOJONEGORO – Semarak Hari Ulang Tahun ke-80 Provinsi Jawa Timur benar-benar terasa di Lapangan Desa Padangan, Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro.
Sejak Jumat malam (3/10/2025), ribuan warga memadati lokasi Pasar Rakyat Jawa Timur 2025 yang dibuka dengan penuh kemeriahan.
Event tahunan yang digagas Pemerintah Provinsi Jawa Timur ini tak hanya menjadi ajang hiburan rakyat, tetapi juga membawa berkah bagi pelaku UMKM.
Sebanyak 60 stan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dari berbagai daerah ikut ambil bagian, memamerkan produk unggulan mulai dari kerajinan tangan, hasil pertanian, hingga aneka kuliner khas daerah.
Tak hanya itu, di area Pasar Rakyat juga tersedia wahana permainan anak, area kuliner, hingga panggung hiburan besar yang setiap malam menampilkan artis dan seniman Jawa Timur.
Ketua Panitia Pasar Rakyat Jawa Timur, Mohammad Ali Kuncoro, menjelaskan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam menggerakkan sektor ekonomi riil di masyarakat.
“Tujuan utama Pasar Rakyat ini adalah untuk mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus mendorong UMKM agar naik kelas, sehingga mampu bersaing dan terus berkembang,” ujar Ali Kuncoro, yang juga menjabat sebagai Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur.
Ia menambahkan, penyelenggaraan kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Timur dan Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Mikro (Dindagkop UM) Kabupaten Bojonegoro.
Menurut Kabid Promosi, Ekspor, dan Kerja Sama Dindagkop UM Bojonegoro, Mahesa Ghalendra, Pasar Rakyat Jatim menjadi momentum penting bagi warga untuk menikmati beragam produk lokal sekaligus hiburan rakyat yang kental nuansa tradisional.
“Pengunjung bisa menikmati kuliner legendaris dari berbagai daerah di Jawa Timur, sambil menyaksikan hiburan khas masyarakat,” tutur Mahesa.
Acara yang digelar selama tiga hari, hingga Minggu (5/10/2025) ini juga menghadirkan deretan artis populer.
Pembukaan (3 Oktober) dimeriahkan oleh Mr Jono dan Joni serta Guyon Waton.
Sabtu (4 Oktober) malam giliran Cak Percil CS dan Yunna Amora menghibur pengunjung.
Penutupan (5 Oktober) akan ditutup spektakuler bersama Cak Sodiq yang siap mengguncang panggung rakyat Padangan.
Dengan suasana yang meriah, kuliner menggoda, dan dukungan penuh dari masyarakat, Pasar Rakyat Jawa Timur 2025 bukti nyata bahwa UMKM Bojonegoro terus tumbuh dan berdaya saing. (aj)