Beranda TNI/POLRI Resahkan Masyarakat, Polisi Nganjuk Sikat Arena Sabung Ayam

Resahkan Masyarakat, Polisi Nganjuk Sikat Arena Sabung Ayam

Img 20250413 wa0058

NGANJUK – Aparat Polsek Ngronggot mengambil tindakan tegas dengan membongkar sebuah lokasi yang disinyalir digunakan sebagai arena judi sabung ayam.

Lokasi tersebut berada di lahan kosong Desa Kelurahan, Kecamatan Ngronggot, dan digerebek pada Minggu sore, 13 April 2025.

Penggerebekan ini merupakan tindak lanjut dari laporan masyarakat yang masuk melalui kanal pengaduan “Wayahe Lapor Kapolres” (WLK).

Warga melaporkan adanya aktivitas mencurigakan yang mengarah pada praktik sabung ayam ilegal di wilayah tersebut.

Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., menyampaikan apresiasi terhadap keterlibatan aktif masyarakat dalam membantu kepolisian memberantas tindak pidana, khususnya perjudian.

“Kami sangat menghargai peran serta warga dalam menjaga keamanan lingkungan. Setiap laporan akan kami tindaklanjuti secara cepat dan profesional. Perjudian dalam bentuk apapun tidak akan kami toleransi,” ujarnya dengan tegas.

Saat petugas tiba di lokasi, tidak ditemukan adanya kegiatan sabung ayam yang sedang berlangsung.

Namun, bangunan semi permanen yang diduga menjadi arena adu ayam langsung dibongkar guna mengantisipasi penyalahgunaan di kemudian hari.

Dalam operasi ini, polisi turut mengamankan beberapa barang yang diduga terkait aktivitas sabung ayam, antara lain satu buah lemek (alas untuk aduan ayam), satu ring aduan, serta satu terpal yang digunakan sebagai penutup.

Kapolsek Ngronggot, AKP Darminto, S.H., menjelaskan bahwa pembongkaran dilakukan sebagai langkah preventif agar lokasi tersebut tidak lagi digunakan untuk kegiatan ilegal.

“Kami juga mengedukasi warga sekitar agar tidak terlibat ataupun mendukung segala bentuk perjudian. Upaya ini merupakan bagian dari menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan,” tambahnya.

Diharapkan dengan tindakan ini, masyarakat semakin sadar pentingnya kepatuhan terhadap hukum serta turut aktif menciptakan suasana aman dan kondusif di Kecamatan Ngronggot. (Ac)