Beranda Daerah Puncak Safari Ramadhan Ajang Berbagi dan Meriahkan Bulan Suci di Bojonegoro

Puncak Safari Ramadhan Ajang Berbagi dan Meriahkan Bulan Suci di Bojonegoro

Img 20250322 wa0023

BOJONEGORO – Gebyar Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Bojonegoro tahun ini mencapai puncaknya di Desa Dolokgede, Kecamatan Tambakrejo, pada hari Jumat (21/03/2025).

Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono, bersama Wakil Bupati, Nurul Azizah, hadir dalam acara penutup rangkaian Safari Ramadhan 1446 H/2025 M yang sebelumnya telah singgah di berbagai kecamatan.

Penutupan Safari Ramadhan ini disemarakkan dengan Ramadhan Fest 2025 yang digagas oleh The Dosz (Dolok Cozy Space).

Festival ini menyajikan beragam kegiatan menarik, mulai dari lomba cerdas cermat agama, pertunjukan musik religi, pasar murah Ramadhan, hingga berbagai lomba seni dan budaya.

Masyarakat juga dapat menikmati layanan donor darah dan cek kesehatan gratis.

Dalam sambutannya, Bupati Setyo Wahono menyampaikan bahwa Safari Ramadhan ini menjadi momen untuk meningkatkan kualitas ibadah dan mempererat tali silaturahmi.

Ia berharap, kegiatan berbagi kepada sesama dapat terus ditingkatkan di masa mendatang.

Bupati juga mengapresiasi The Dosz atas penyelenggaraan Festival Ramadhan yang telah memasuki tahun ketiga.

Ia berharap, kegiatan positif ini dapat menginspirasi daerah lain untuk mengembangkan potensi dan kreativitas masyarakat.

Dengan demikian, Safari Ramadhan di Dolokgede tidak hanya menjadi penutup rangkaian kegiatan, tetapi juga menjadi momentum berharga untuk saling berbagi, memperkuat kebersamaan, dan memeriahkan bulan suci Ramadhan. (aj)

Artikel sebelumyaMomen Keakraban Buka Puasa Jajaran Polres Bojonegoro Bersama Insan Media 
Artikel berikutnyaKota Batu Siapkan Diri Sambut Lonjakan Wisatawan dan Arus Mudik Lebaran 1446 H