BOJONEGORO – Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono, menyerahkan langsung Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada kelompok rentan di Desa Gamongan dan Desa Mulyorejo, Jumat (21/03/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program “Kunjungan Kasih Untuk Masyarakat Bojonegoro” (KUSUMO) yang menyasar tiga kategori masyarakat rentan, yaitu lansia tunggal, lansia sebatang kara, dan disabilitas berat.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati didampingi oleh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Mereka berinteraksi langsung dengan warga, menanyakan kabar, aktivitas sehari-hari, dan kebutuhan harian.
Warga pun memberikan semangat kepada Bupati untuk terus bekerja keras meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bojonegoro.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro menargetkan 8.674 penerima BST pada tahun ini.
Program ini diharapkan dapat mendorong perekonomian masyarakat dan mengurangi kerentanan sosial.
Salah satu penerima program KUSUMO menyatakan bahwa kunjungan Bupati memberikan semangat moril yang besar bagi mereka.
Program KUSUMO memberikan bantuan sebesar Rp 450.000 untuk lansia dan disabilitas berat, serta Rp 900.000 untuk masyarakat kategori miskin ekstrem.
Diharapkan, bantuan ini dapat membawa keberkahan dan semangat bagi masyarakat. (aj)