KOTA BATU – Kota Batu tak pernah sepi dari kegiatan positif di bulan Ramadan.
Kali ini, giliran Masjid Mafatihul Muhtadin, Desa Pendem, Kecamatan Junrejo, menjadi lokasi Safari Ramadan 1446 H yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Batu, Rabu (19/3/2025).
Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, hadir bersama jajaran Forkopimda, kepala SKPD, Camat Junrejo, Kepala Desa Pendem, serta tokoh lintas agama dan tokoh masyarakat Desa Pendem.
Kepala Desa Pendem, Tri Wahyuwono Efendi, menyambut hangat kedatangan rombongan dan menyampaikan rasa syukurnya atas kegiatan Safari Ramadan yang memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.
“Semoga kegiatan ini menjadi awal yang baik untuk membawa kesejahteraan bagi masyarakat Kota Batu, khususnya Desa Pendem,” ujarnya.
Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, pun tak kalah antusias. Ia mengapresiasi sambutan hangat masyarakat dan menjelaskan tujuan utama dari Safari Ramadan ini.
“Kegiatan ini merupakan sarana untuk menjalin silaturahmi dengan warga Kota Batu, apalagi dilaksanakan di bulan suci Ramadan yang penuh berkah,” jelasnya.
Lebih dari sekadar silaturahmi, Safari Ramadan ini juga menjadi wadah bagi Pemkot Batu untuk menyampaikan program-program unggulan kepada masyarakat.
“Kami ingin masyarakat tahu apa saja yang telah kami lakukan, seperti program 1.000 Sarjana yang sudah terealisasi,” imbuh Heli.
Heli berharap, melalui Safari Ramadan, komunikasi antara Pemkot Batu dan masyarakat dapat terjalin lebih baik.
“Kami ingin mendengar langsung aspirasi masyarakat dan menjelaskan program-program kami secara transparan,” tuturnya.
“Semoga Safari Ramadan ini memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Kota Batu. Mari kita jaga komunikasi yang baik demi kemajuan Kota Batu,” pungkas Heli.
Safari Ramadan ini menjadi bukti bahwa Pemkot Batu selalu hadir di tengah masyarakat, menjalin silaturahmi, dan membangun komunikasi yang efektif. (Fur)