Beranda Olahraga Maskot Porprov IX Jatim 2025 Kabupaten Malang Resmi di Launching

Maskot Porprov IX Jatim 2025 Kabupaten Malang Resmi di Launching

Img 20250209 Wa0087

MALANG – Wakil Bupati Malang Drs. Didik Gatot Subroto, SH.MH., resmi melaunching maskot Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur Tahun 2025 di Kabupaten Malang, yang berlangsung di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Jalan Agus Salim Nomor 7 Malang, Sabtu (8/2/2024). Dan dihadiri oleh berbagai pejabat dan perwakilan terkait dari Provinsi Jatim dan Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu) selaku tuan rumah pada Porprov IX Jatim.

Maskot tersebut adalah ‘Cak Jo’, yang diambil dari nama burung ‘Cucak Ijo’ sebagai identitas fauna Kabupaten Malang. Maskot ini digunakan sebagai simbol semangat persatuan dan sportivitas dalam dunia olahraga. Cak Jo mengenakan batik Garudeya, yang merupakan identitas budaya Kabupaten Malang, dan juga mewakili kekuatan dan keindahan Provinsi Jawa Timur.

“Peluncuran maskot ini diharapkan dapat memberikan semangat kepada para atlet untuk memberikan yang terbaik dalam kompetisi olahraga di tingkat Provinsi Jawa Timur. Sebanyak 14 ribu orang, termasuk atlet, official, dan keluarga atlet, akan hadir di Kabupaten Malang dalam Porprov tahun ini. Kabupaten Malang akan menjadi tuan rumah untuk 32 dari 65 cabang olahraga yang akan digelar, bersama Kota Malang dan Kota Batu,” ungkap Wabup Malang Didik.

Wabup Didik juga mengapresiasi kepada semua pihak yang berkontribusi terhadap persiapan Launching Maskot Porprov IX Jatim 2025 di Kabupaten Malang.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Malang, saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam persiapan Launching Maskot PORPROV IX Provinsi Jawa Timur di Kabupaten Malang.

Ia juga berpesan kepada KONI Kabupaten Malang, “Agar untuk terus mendorong pengembangan olahraga dan mencari bibit-bibit atlet yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Malang,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua KONI Jawa Timur, Muhammad Nabil, mengungkapkan rasa syukurnya karena Kabupaten Malang launchingnya Maskot Cak-Jo pada Porprov IX Jatim di Kabupaten Malang sebagai simbol semangat persatuan dan sportifitas dalam dunia olahraga.

“Kabupaten Malang dipilih sebagai tuan rumah Porprov Jatim ke IX 2025 karena adanya penguatan kegiatan olahraga dan pemberdayaan ekonomi di Malang Raya,” tegasnya.

KONI Jawa Timur telah menandatangani kesepakatan dengan HIPMI Jawa Timur untuk menguatkan pemberdayaan ekonomi pada acara Porprov IX Jatim, “Kabupaten Malang diproyeksikan akan menjadi tuan rumah bagi sekitar 4000 atlet, belum pelatihnya, dan orang tua yang mendampingi para atlet,” jelasnya.

Secara terpisah, Ketua KONI Kabupaten Malang, Drs. H. Rosyidin, dalam kesiapan atlet dalam ajang Porprov IX Jatim 2025, Ia menyampaikan, “Kami saat ini telah menata dan mempersiapkan atlet untuk Kabupaten Malang kurang lebih sekitar 900 atlet dan pelatih untuk ajang Porprov IX Jatim 2025 ini,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga menargetkan pada Porprov kali ini adalah peringkat kedua atau peringkat tiga dalam Porprov tersebut. “Dan Target perolehan medali emas kami setelah Porprov di Sidoarjo kemarin kan 50, semoga di Porprov ini bisa mendapatkan 100 atau 150 medali emas,” harapnya.

Dengan di launchingnya maskot Porprov IX Jatim 2025 Kabupaten Malang, serta persiapan yang matang dan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Malang, diharapkan acara Porprov 2025 akan berjalan lancar dan sukses. Kabupaten Malang tidak hanya menjadi peserta, tetapi juga akan menjadi tuan rumah yang baik bagi tamu-tamu dari seluruh Jawa Timur. (Fur)