Beranda Daerah Wakil Bupati Manggarai Menghadiri Ritus Adat Congko Lokap Gendang Anam Mbero

Wakil Bupati Manggarai Menghadiri Ritus Adat Congko Lokap Gendang Anam Mbero

Manggarai – Wakil Bupati Manggarai Heribertus Ngabut, SH, menghadiri ritus adat Congko Lokap Gendang Anam Mbero Desa Bulan, Kecamatan Ruteng, Kamis (22/2023) pukul 10.00 Wita.

Ritus adat ini digelar setelah diselesaikannya pembangunan rumah adat menggantikan rumah adat lama yang telah rusak dimakan usia. Ritus ini juga menjadi tanda bahwa rumah adat tersebut siap untuk dihuni.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Heri menyampaikan apresiasi kepada keluarga besar Gendang Anam Mbero atas terlaksananya prosesi ritus adat Congko Lokap.

“Ini sebuah simbol, Tuhan, Ceki Agu Wura (leluhur), sungguh merestui acara longkap ini,” ungkapnya.

Rumah adat ini, lanjut Wabup Hery, bukan hanya sebagai simbol atau entitas adat salah satu suku atau klan namun lebih dari itu kehadiran rumah adat ini menjadi simbol persatuan dan memberi jaminan sebagai tempat untuk menyelesaikan segala persoalan yang ada di Gendang Anam Mbero.

“Kiranya acara Congko Lokap ini mempersatukan kita semua sebagai saudara, Neka Manga Bike Agu Behas, Behas Neho Kena Koas Neho Kota(janganlah terpecah belah). Selalu bersyukur kepada Tuhan kiranya rahmat kehidupan dan energi yang Tuhan berikan kepada kita melalui apa yang kita orang Manggarai sebut Neka Ngonde Holes, Neka Mejeng Hese (giat bekerja),” harapnya.

Sementara itu Bapak Boni Hargens mewakili keluarga besar Gendang Anam mengutarakan harapannya agar dengan adanya Rumah Gendang ini, semua warga bisa bersatu sebagai saudara, bersatu di dalam kebaikan, dalam cinta kasih dan pengharapan ‘’Berharap kita semua baik-baik di hari yang akan datang. Berharap dari Kampung Anam ini bertumbuh anak-anak yang bisa menjadi kebanggaan masyarakat, Gereja, Bangsa dan Negara,’’ucapnya.

Ritus adat ini, lanjutnya, merupakan bentuk penghormatan orang Manggarai terhadap Tuhan Yang Maha Kuasa serta para leluhur.

“Kita memuliakan Tuhan dengan menghargai tradisi ini, kita juga berdoa bagi leluhur kita supaya mereka bahagia di surga,’’ pungkasnya.(red)